Nama Panggung Vidi Aldiano Berubah, Ini Alasannya

"Era baru, identitas, dan perjalanan musik. Saya tidak akan lagi menggunakan nama belakang saya mulai sekarang. Jadi di sinilah saya, memperkenalkan diri saya kepada kalian lagi. Halo semuanya, saya VIDI," tulis Vidi dalam bahasa Inggris.

Aeni Anbya
Sabtu, 16 September 2023 | 22:07 WIB
Nama Panggung Vidi Aldiano Berubah, Ini Alasannya
Vidi Aldiano (Suara.com/Adiyoga Priyambodo)

Serang.suara.com – Vidi Aldian memutuskan mengganti nama panggungnya. Penyanyi solo bernama asli Oxavia Aldiano tersebut mengumumkan pergantian nama panggungnya di media sosial.

"Era baru, identitas, dan perjalanan musik. Saya tidak akan lagi menggunakan nama belakang saya mulai sekarang. Jadi di sinilah saya, memperkenalkan diri saya kepada kalian lagi. Halo semuanya, saya VIDI," tulis Vidi dalam bahasa Inggris.

Nama panggung terbaru ini bertepatan dengan comeback-nya di dunia musik. Di jagat maya, bertebaran hastag #VidiComeback2023. Kembalinya ke dunia musik karena proyek yang segera dirilisnya.

"Karena comeback ini menjadikan gue sebagai musisi yang baru, diri gue yang baru, dengan lagu yang baru, produksi musik yang pertama kali gue lakukan, dan ini menjadi perjalanan gue menuju ke EP yang nantinya semua konsepnya full in english," ujar penyanyi yang melejit lewat lagu Nuansa Bening itu dalam sebuah kesempatan.

Baca Juga:Hasil BRI Liga 1: Persis Solo Bungkam PSIS Semarang 2-0

Selain Nuansa Bening, lagu-lagu hits yang ia bawakan antara lain Status Palsu, Cemburu Menguras Hati, Datang dan Kembali, dan Dara. Adapun lagu Dara ia dedikasikan kepada sang istri, Sheila Dara Aisa, yang dinikahinya pada 15 Januari 2022. Lagu tersebut merupakan ungkapan cinta Vidi kepada Sheila Dara.

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Entertainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak