Serang.com - Berita terbaru Nani Wijaya meninggal dunia (tutup usia) dibagikan putrinya Cahya Kamila, berikut profil biodata Nani Wijaya artis senior Indonesia.
Artikel ini membagikan tentang profil biodata Nani Wijaya, artis senior di Indonesia yang tutup usia (meninggal dunia) baru-baru ini.
Jejak karir wanita yang lahir di Cirebon, 10 November 1944 itu bukan saja di atas kertas. Nani Wijaya merupakan selebriti hebat dalam dunia akting.
Beberapa film pernah ia geluti, mulai dari Sinetron Bubur Naik Haji kemudian tokoh karakter dalam film Sitkom Bajaj Bajuri.
Baca Juga:Innalillahiwainnailaihirojiun Artis Senior Nani Wijaya Tutup Usia
Para bintang film baik tua dan muda serta para netizen yang kerabat mengirim doa buat Nani Wijaya yang kembali ke pangkuan Allah SWT, Kamis 16 Maret 2023.
Selama berkarir dalam dunia hiburan, Nani Wijaya terlihat kocak dan memang pandai bermain seni peran, apalagi saat bersama Latief Sitepu, yang merupakan lawan main di sinetron Tukang Bubur Naik Haji.
![Foto jadul Nani Wijaya di tahun 1960-an ini menarik perhatian netizen. [Facebook/ Perpustakaan Nasional]](https://media.suara.com/suara-partners/serang/thumbs/1200x675/2023/03/16/1-foto-jadul-nani-wijaya-di-tahun-1960-an-ini-menarik-perhatian-netizen-facebook-perpustakaan-nasional.jpg)
Menurut biodata Nani Wijaya artis Indonesia yang baru saja tutup usia, merupakan istri dari sutradara hebat H. Misbach Yusa Biran, keduanya membangun bahtera rumah tangga di tahun 1969.
Asmara keduanya saat di bumi manusia terpisah, ketika itu suami Nani Wijaya wafat pada 11 April 2012.
Selang lima tahun kedepan, Nani Wijaya menikah kembali dengan sosok sastrawan bernama A Ajip Rosidi, walau kemudian Nani Wijaya kembali bersedih pada 29 Juli 2020. Yang mana di tanggal dan tahun itu, Ajip Rosidi tutup usia.
Baca Juga:CEK FAKTA: Ferdy Sambo Sebelum Dieksekusi Mati Bertemu Bharada E Dalam Sel! Benarkah?
Adapun perjalanan artis senior Nani Wijaya dalam dunia perfilman, bukan kaleng-kaleng. Ia sudah terjun ke dunia entertaiment ketika menginjak umur 16 tahun.
Ketika itu ia memainkan peran dalam Film Darah Tinggi. Lalu di tahun 1997, almarhumah Nani Wijaya seperti yang tertulis dalam profil biodata pernah melakoni Film Yang Muda Yang Bercinta.
Ada lagi Gara Gara Janda Kaya, Roda Roda Gila, sampai ia bermain film R.A Kartini. Tak ketinggalan Si Doel Anak Betawi sampai serial Catatan si Boy IV.
![Nani Wijaya dijenguk Lulu Zakaria dan Latief Sitepu. [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/suara-partners/serang/thumbs/1200x675/2023/03/16/1-nani-wijaya-dijenguk-lulu-zakaria-dan-latief-sitepu.jpg)
Sebelumnya, Serang.com partner Suara.com memberitakan,
Nani Wijaya merupakan artis Indonesia, beritanya hari ini dikabarkan tutup usia atau meninggal dunia.
Kabar itu langsung kali pertama dibagikan melalui akun resmi Instagram putri Nani Wijaya, Cahya Kamila, Kamis 16 Maret 2023.
Prosesi pemakaman artis Nani Wijaya akan dilangsungkan di Pesantren Al Ihya, Batu Tapak, Ciomas, Bogor, Jawa Barat.
Sebelum kabar duka itu, Nani sebelumnya sempat sesak nafas lalu para keluarga membawanya ke rumah sakit untuk berobat pada 1 Maret 2023. [*]